Beam Kembali Hadir, Operasional Diambil Alih PT Brawijaya Multi Usaha

Beam kembali beroperasi di Universitas Brawijaya (UB). Per tanggal 26 Agustus 2024, Beam resmi beroperasi kembali setelah berhenti hampir tiga bulan. Sebelumnya, pihak Beam menarik semua unitnya di UB imbas dari biaya operasional yang besar akibat low season. Didik Utomo, Direktur Operasional PT Brawijaya Multi Usaha (BMU), memaparkan alasan utama kembalinya Beam karena dirasa memiliki banyak manfaat bagi mahasiswa.

Pihak Beam dan PT BMU berusaha mencari solusi agar sepeda listrik tersebut bisa beroperasi kembali tanpa merugikan salah satu pihak. Akhirnya, muncul kesepakatan di antara keduanya agar PT BMU mengambil alih operasional Beam. “Kalau tidak ada PT BMU di sini, mereka (pihak Beam) engga akan mau kembali karena merasa rugi berbisnis dengan UB,” ujar Didik.

Untuk saat ini, kontrak yang dibuat adalah satu tahun dengan mempertimbangkan kebermanfaatan bagi mahasiswa serta keuntungan yang diterima. Didik juga mengungkapkan akan ada fitur-fitur baru yang akan ditambahkan pada bulan depan. Pertama, Beam akan memiliki fitur langganan dalam bentuk mingguan atau bulanan. Kedua, daya jangkauan Beam juga akan diperluas hingga luar UB terutama ke jaringan indekos yang bekerja sama dengan PT BMU.

Oleh: Sabrina Zainita
Editor: Syafiq Muhammad M.
Foto: Ananda Dyanto Z.W.

Happy
Happy
0
Sad
Sad
0
Excited
Excited
0
Sleepy
Sleepy
0
Angry
Angry
0
Surprise
Surprise
0

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post Penyesuaian Waktu Pelaksanaan Stand Lembaga Imbas Pemangkasan Anggaran
Next post Mengenang 20 Tahun Kepergian Munir Melalui Buku dan Diskusi